Pengikut

Bismillahirahmanirrahim

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh...
Akhi wa ukhti fillah.
Mencintai adalah benih dari kasih sayang
Membaca memaknai kehidupan


Ukiran Mutiara Hidup

# Ada yang harus dipelajari dalam kehidupan ini...
Biar tidak menjadi orang yang bodoh bahkan orang yang tak mengerti bagaimana bertindak.
Jalan kehidupan yang tak jelas memang harus digali dengan menjadi orang yang selalu memahami akan kehidupan.
Untuk itulah perlu belajar agar dapat menjadi orang yang CERIA(Cerdas Ilmu Agama).



# Seperti gelas kosong belum terisi oleh apapun mungkin seperti itulah seharusnya kita bersikap merasa diri tidak memiliki ilmu(tawadhu)...
Dengan begitu kita akan terus belajar dan belajar...
Coba bayangkan bila gelas itu terisi penuh air yang ada akan tumpah air tersebut sama halnya dengan ketika kita merasa memiliki ilmu yang banyak di sana lah kita akan berhenti untuk belajar...



#Akan lebih baik jika bersembunyi diantara dedaunan. Akan lebih baik jika sikap dalam diri ini hanya diketahui olehNya,Ya ALLAH.
Akan lebih baik jika sebentuk kata yang terucap membawa manfaat.
Akan lebih baik jika rasa cinta ini hanya tertuju kepada Sang Maha Pemilik Cinta.
Akan lebih baik jika tidak ada yang mengetahui.
Akan lebih baik jika tidak membanding-bandingkan nikmat ALLAH kepada hambanya.
Akan lebih baik jika hanya DIA, Ya ALLAH yang mengetahui semuanya.
Akan lebih baik jika bersabar menahan diri dari sesuatu yang menyesatkan.
Akan lebih baik jika semua gundah gulana keresahan ini tercurah kepadaNya.
Akan lebih baik jika membuka lembaran baru dan menghapus memori terburuk.
Akan lebih baik jika melupakan semua keburukan orang lain dan mengingat kebaikan orang lain.
Akan lebih baik jika ikhlas tanpa pujian. Akan jauh lebih baik jika semua kebaikan hanya untuk ALLAH,Sang Pencerah ke dalam hati insan yang diterangi cahaya gelap.

Tidak ada komentar: